Fenomena gerhana matahari akan menghiasi langit Minggu siang-sore ini, 21 Juni 2020. Di sebagian wilayah di dunia, yang menjadi lintasannya, akan tampak bentuk gerhana matahari cincin. \
Gerhana seperti itu diperhitungkan hanya akan terjadi sekali sepanjang tahun ini.
Indonesia akan mendapatkan porsi gerhana matahari yang tidak besar, yang juga hanya bisa diamati di wilayah yang berada paling utara.
Berikut adalah jam yang harus dicatat jika tertarik menikmatinya,
1. Gerhana matahari cincin yang hanya akan tampak sebagai gerhana matahari sebagian di wilayah Indonesia dimulai pukul 13.23 wib untuk wilayah Aceh.
Gerhana 10 persen sekaligus menjadi porsi terbesar untuk pengamatan yang bisa dilakukan dari Pulau Sumatera.
Terakhir di pulau ini pada pukul 14.33 wib, hanya 1 persen.
2. Di Pulau Kalimantan, pengamatan mulai pukul 14.16 wib di Kalimantan Utara.
Porsi matahari yang tertutup bayang-bayang bulan sebesar 25 persen. Terakhir di pulau ini sekaligus dengan porsi gerhana matahari terkecil, 8 persen, pengamatan di Kalimantan Tengah bagian selatan dan Kalimantan Selatan, yakni mulai pukul 14.30 wib.
3. Di Pulau Sulawesi, gerhana matahari tampak paling jelas dari Sulwesi Utara dengan piringan bulan menutupi 25 persen matahari mulai pukul 15.27 wita.
4. Maluku Utara dan Papua Barat, menurut data yang dipaparkan Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN), bisa menikmati porsi gerhana matahari terbesar yang sampai 33 persen.
Di lokasi masing-masing, gerhana matahari itu bisa mulai diamati pukul 16.31 dan 16.37 wit atau 14.31 dan 14.37 wib.
5. Masyarakat di Nusa Tenggara Timur bisa ikut pengamatan mulai pukul 15.57 wita atau 14.57 wib tapi hanya untuk porsi gerhana matahari yang sebesar 3 persen.
Sedang Pulau Jawa tak dilintasi sama sekali.
0 Response to "Mau Amati Langsung Gerhana Matahari Cincin Hari Ini? Catat Jamnya"
Post a Comment